Rabu, 27 Juni 2012

Soto Ranjau

SOTO RANJAU

RESEP SOTO RANJAU


Bahan:
300 gr kerangka ayam tanpa bagian kepala, sayap atau kaki
500 cc air
3 cm jahe (memarkan)
3 cm kayu manis
3 buah cengkeh
5 lbr daun jeruk
2 buah kapulaga
3 sdm minyak goreng
1/2 sdt garam
Bumbu yang dihaluskan kasar:
3 siung bawang merah
2 siung bawang putih
2 buah kemiri (sangrai)
3 cm kunyit (bakar)
1/2 sdt ketumbar (sangrai)
Pelengkap:
1 porsi nasi putih
2 potong jeruk nipis
1 sdt irisan daun bawang
1 porsi sambal rawit pedas
Cara membuat:
1. Bersihkan kerangka ayam dan potong-potong
2. Siapkan wajan, panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum
3. Siapkan panci, masukkan semua bahan dan bumbu tumis
4. Rebus hingga kerangka ayam empuk, bumbu meresap dan air mendidih
5. Angkat dan siap disajikan.
 
By : Dhika S.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar